Psikogram

1. PSIKOGRAM :
Gambaran secara umum atas potensi psikologis kandidat. Bentuk dan aspek-aspek yang ada dalam psikogram dibedakan berdasarkan level jabatan. Pada psikogram standar akan digambarkan potensi psikologis kandidat dalam aspek:
a. Aspek Inteligensi (Taraf kecerdasan, daya tangkap, analisa, sintesa, kemampuan verbal, kemampuan konkrit praktis, daya ingat, kemampuan numerik). Penjelasan
b. Aspek sikap kerja (Ketekunan,kecepatan, kegigihan, sistematika kerja, daya tahan stress,motivasi, kedisiplinan),Penjelasan
c. Aspek sosial emosional / kepribadian (stabilitas emosi ,kepercayaan diri,komunikasi, kerjasama, penyesuaian diri),penjelasan
d. Aspek kepemimpinan / Aspek manajerial (Visi,perencanaan, kemampuan memberikan instruksi, Pengorganisasian tim, Pengawasan terhadap tugas, Kemamp. memberikan umpan balik, Kemandirian, Pengambilan keputusan, Komitmen dalam tim, Orientasi pada tugas, Orientasi pada relasi, Pendekatan pada bawahan), penjelasan

2. DESKRIPSI
Bagian ini berisi gambaran atau profile menyeluruh mengenai kecenderungan sikap, potensi, kelebihan yang menjadi faktor pendukung bagi kinerjanya seperti yang dibutuhkan oleh perusahaan serta kelemahan kandidat yang dapat menghambat kinerjanya sehingga masih membutuhkan pengembangan lebih lanjut.
Pembahasan ini meliputi beberapa aspek yaitu intelegensi, sikap kerja dan emosional & relasi sosial, serta kepemimpinan untuk level supervisor dan manajerial. Pembahasan disampaikan dengan bahasa yang lugas dan konkrit sehingga memudahkan perusahaan untuk memahami secara nyata gambaran kandidatnya dan mengetahui sisi positif dan negatif dari calon karyawan tersebut.

Share this :

Previous
Next Post »